LONDON – Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, mengatakan bintang-bintang seperti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo adalah pesepakbola dengan talenta unik. Tetapi, ia berharap ada para pewaris yang bisa menggantikan Messi dan Ronaldo.
Melihat dari sisi usia, Messi dan Ronaldo sekarang berada di umur yang tidak muda lagi. Penggemar sepakbola pun harus menerima kenyataan bahwa dua pemain tersebut tidak bisa bermain selamanya.
Karena itu, Wenger berharap bisa melihat pesepakbola muda lain bisa muncul sebagai bintang. Hingga sejauh ini, Wenger pun mengamati ada beberapa pemain yang mencolok seperti Kylian Mbappe dan Neymar Jr bisa menjadi penerus Messi dan Ronaldo.
Baca juga Wenger Berharap Arteta Bisa Bawa Arsenal Kembali Berjaya
“Kami belum pernah melihat pemain seperti itu, yang benar-benar bisa kreatif dalam situasi ketat apa pun. Tetapi, para pemain ini sekarang menuju masa-masa akhir yakni Ronaldo dan Messi, tetapi sekarang tentang generasi berikutnya,” ungkap Wenger, mengutip dari Goal, Minggu (10/5/2020).