MILAN – Akibat mewabahnya Virus Corona (Covid-19), maka musim kompetisi Liga Italia 2019-2020 untuk saat ini harus ditangguhkan. Akan tetapi, tak ada yang bisa menjamin apakah kompetisi bisa dilanjutkan lagi. Hal ini pada akhirnya membuat mantan Pelatih Timnas Italia, Marcello Lippi, angkat bicara.
Diakui oleh Lippi bahwa saat ini ia tidak bisa membayangkan apa pun. Dalam artian, ia sendiri tak yakin apakah gelaran Liga Italia 2019-2020 bisa dilanjutkan. Sebab, situasi di Italia masih jauh dari kata kondusif dan penyebaran Covid-19 terbilang masif.
Baca juga: Seedorf Yakin Daniel Maldini Bisa Menjadi Pemain Bintang

Kendati demikian, jika pihak penyelenggara ingin kompetisi dilanjutkan, maka ia berharap agar hal itu dilakukan setelah situasinya benar-benar membaik. Sedangkan, jika kompetisi terpaksa harus dihentikan, Lippi tak ingin ada tim yang dnobatkan sebagai juara.
Menurut Lippi, pertandingan sepakbola harus dimenangkan di atas lapangan sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat sejak awal. Maka dari itu, ia tak ingin melihat sebuah tim dimahkotai gelar juara, padahal musim kompetisi belum berakhir. Menurutnya, itu bukan penilaian yang adil.