Klopp yang menerima surat tersebut pun membacanya. Kemudian, Klopp mengirimkan surat balasan yang diterima langsung Daragh. Begini isi surat Klopp.

(Surat yang diketik dan ditandatangani oleh Klopp. Foto: Daily Mail)
“Anda ingin Liverpool kalah, tapi tugas saya adalah melakukan segala cara untuk membantu Liverpool meraih kemenangan. Sebab, ada jutaan orang di seluruh dunia yang menginginkan hal itu. Karena itu, saya tidak ingin mengecewakan mereka,” tulis Klopp.
Dalam lanjutan suratnya, Klopp mengatakan dominasi Liverpool takkan langgeng. Sebab, apa pun bisa terjadi di sepakbola, termasuk melihat Liverpool terperosok seperti yang dialami Man United saat ini.
Liverpool tampil luar biasa di Liga Inggris 2019-2020. Hingga pekan ke-26 Liverpool duduk di puncak klasemen dengan koleksi 76 angka, unggul 22 poin dari Manchester City di tempat kedua. Bahkan, Liverpool unggul 38 poin dari Manchester United yang menempati posisi ketujuh.
(Fetra Hariandja)