"Manajemen Arema telah menuntaskan rekomendasi pelatih untuk melengkapi kebutuhan pemain asing. Tentu pelatih telah melihat dan memahami rekam jejak pemain," ungkap Sudarmadji saat dikonfirmasi, Senin (27/1/2020).
Ia menambahkan jika tak ada halangan, salah satu dari keduanya akan sampai di Malang pada pekan ini. "Kalau tak ada halangan kemungkinan tiga pemain (pemain asing) datang ke Malang pekan ini," bebernya.
Di sisi lain General Manager Arema FC Ruddy Widodo menyatakan meski merupakan rekomendasi pelatih, namun ketiga pemain ini dipastikan harus melalui tes medis terlebih dahulu sebelum tanda tangan kontrak.
"Kalau sampai Malang, mereka menjalani tes medis dulu bersama dokter. Jika lolos tes medis, baru bisa teken kontrak," ucapnya.
Sejauh ini Arema FC telah mendapatkan satu pemain asing asal Korea Selatan, Oh In-kyun. Oh Inkyun yang notabene pernah bekerjasama dengan Pelatih Mario Gomez itu dikontrak selama satu musim kompetisi.
(Fetra Hariandja)