Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Guardiola Ungkap Kondisi Terkini dari Cedera Laporte

Djanti Virantika , Jurnalis-Sabtu, 04 Januari 2020 |19:31 WIB
Guardiola Ungkap Kondisi Terkini dari Cedera Laporte
Aymeric Laporte. (Foto: Sportskeeda)
A
A
A

MANCHESTER – Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, buka suara soal kondisi terkini dari salah satu penggawanya, yakni Aymeric Laporte, yang tengah didera cedera dalam beberapa bulan terakhir. Ia mengatakan bahwa kondisi Laporte kini telah semakin membaik dan semakin siap untuk kembali berlatih bersama tim utama.

Laporte memang harus absen dalam waktu yang cukup panjang di skuad Man City. Hal ini terjadi lantaran cedera lutut yang mendera pemain berpaspor Prancis itu saat melawan Brighton & Hove Albion dalam pekan keempat Liga Inggris 2019-2020.

BACA JUGA: Liverpool Berjarak 2 Laga dari Rekor Tak Terkalahkan Milik Man City

Alhasil, Laporte pun telah absen selama lebih dari empat bulan. Tetapi, angin segar perlahan muncul dari sosok Laporte. Sebab, Guardiola menyebut bahwa kondisi sang pemain sudah berangsur-angsur membaik. Meski begitu, Guardiola belum mengungkap secara pasti kapan Laporte bakal kembali merumput.

Aymeric Laporte

Penjelasan soal kabar terkini dari Laporte sendiri diungkap Guardiola jelang pertandingan babak ketiga Piala FA 2019-2020 melawan Port Vale. Laga ini akan digelar di Stadion Etihad pada Minggu 5 Januari 2020 dini hari WIB.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement