Hal tersebut diklaim oleh salah satu pewarta asal Korsel, Seo Jae-won. Ya, Seo Jae-won mengungkapkan bahwa Shing Tae-yong sempat mendapatkan tawaran untuk melatih klub di Jepang atau China, namun semua tawarannya itu ditolak olehnya.
Shing Tae-yong disebut-sebut oleh Seo Jae-won sangat memprioritaskan tawaran untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan peran McMenemy.

“Pelatih Shin Tae-yong sudah bernegosiasi dengan sejumlah klub di J-League dan Liga Super China, tetapi ia memutuskan untuk mendengarkan tawaran dari PSSI,” ucap Seo Jae-won, seperti disadur dari Sportal Korea, Rabu (13/11/2019).
Baca Jug: Sanggupkah Greg Nwokolo Gantikan Peran Beto di Timnas Indonesia?
Apabila Shin Tae-yong benar-benar terpilih sebagai juru taktik anyar Timnas Indonesia, maka ia adalah pelatih asal Asia kedua yang pernah membesut skuad Garuda. Sebelumnya, Timnas Indonesia juga sempat dilatih Choo Seng Quee yang berkebangsaan Singapura.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)