Beruntung bagi Indonesia, tanpa perlu berpeluh keringat di Piala Asia U-19 2020 pun, Amirudidn Bagus Kahfi dan kawan-kawan sudah dipastikan melaju ke putaran final. Sementara itu, lolos ke Piala Dunia U-20 merupakan yang kedua bagi Timnas Indonesia U-19.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 ambil bagian di Piala Dunia U-20 1979 yang digelar di Jepang. Saat itu, Indonesia tergabung di Grup B bersama Argentina, Yugoslavia dan Polandia. Sayangnya dalam tiga pertandingan itu Indonesia selalu kalah. Sebut saja 0-5 dari Argentina, Polandia (0-6) dan Yugoslavia (0-5).
Bahkan, pesepakbola legenda hidup Argentina, Diego Armando Maradona, mencetak dua gol di laga kontra Indonesia. Tentu harapannya, prestasi lebih baik didapat skuad Indonesia di gelaran Piala Dunia U-20 2021.
(Ramdani Bur)