MANCHESTER – Gelandang Manchester City, Rodri, mengakui bahwa Liverpool adalah tim yang tangguh. Pasalnya, Liverpool merupakan tim yang mampu secara konsisten meraih kemenangan. Tak ayal, Rodri menilai The Reds layaknya binatang, yang siap menerkam siapa saja.
Man City sendiri sebenarnya merupakan kandidat kuat untuk menjuarai Liga Inggris 2019-2020. Sama halnya dengan Liverpool, skuad Man City juga diisi oleh para pemain berkualitas. Akan tetapi, skuad besutan Josep Guardiola itu masih belum bisa meraih kemenangan secara terus-menerus.
Baca juga: Wijnaldum: Liverpool Juga Bisa Alami Nasib Sama dengan Man United

Beberapa pekan lalu, Man City sukses menghajar Watford 8-0. Hal itu tentunya membuat banyak orang terkesan. Akan tetapi, kemudian mereka malah takluk 0-2 dari Wolverhampton. Rodri pun menganggap kemenangan telak The Citizens atas Watford sia-sia, karena pada akhirnya Liverpool berhasil memperlebar jarak poin.
“Tidak ada gunanya mengalahkan Watford 8-0 kemudian kalah di pertandingan berikutnya. Liverpool dilihat sebagai tim yang mengandalkan serangan balik, tetapi mereka mendominasi, mencetak gol dari permainan terbuka, mekanisme menyerang bekerja dengan baik, mereka memiliki variasi,” sanjung Rodri, mengutip dari Four Four Two, Minggu (20/10/2019).