Menurut laporan dari Bleacher Report, Koscielny menolak pergi bersama Arsenal ke AS karena ia ingin kembali ke Prancis. Ya, Koscielnya dikabarkan sangat ingin pindah dari Arsenal di bursa transfer musim panas 2019.

Akan tetapi, tampaknya pihak Arsenal masih enggan untuk melepaskan pemain berusia 33 tahun tersebut. Alhasil, Koscielny pun memilih untuk menolak pergi ke tur pramusim Arsenal sebagai bentuk sikap membangkang.
(Rivan Nasri Rachman)