Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Valverde Optimis Barcelona ke Semifinal Liga Champions 2018-2019

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Selasa, 16 April 2019 |07:07 WIB
Valverde Optimis Barcelona ke Semifinal Liga Champions 2018-2019
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde (Foto: Twitter)
A
A
A

BARCELONA – Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mengaku cukup optimis timnya bisa melaju ke babak semifinal di ajang Liga Champions musim ini. Hal ini dikatakannya usai Barca berhasil menang atas Manchester United di leg pertama babak perempatfinal, tengah pekan kemarin.

Busai unggul 1-0 di Old Trafford, Lionel Messi dan kolega bakal antian menjamu Manchester United di Camp Nou dalam leg kedua. Blaugrana –julukan Barcelona– akan kedatangan Setan Merah pada Rabu 17 April 2019 dini hari WIB.

“Kami di sini dengan harapan lolos, tetapi kami menghadapi lawan yang hebat. Mereka bagus, tetapi begitu juga Kami. Kami ingin mencapai semifinal. Saya tidak tahu apakah mereka akan mulai menyerang; saya membayangkan mereka akan berusaha mengulangi apa yang berhasil dengan baik di pertandingan tandang lainnya,” ujar Valveder, melansir dari laman resmi UEFA, Selasa (16/4/2019).

Baca juga: Ter Stegen Harap Barca Tampil Dominan Saat Jumpa Man United

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement