“Saya pulang ke rumah kedua,” cuit Gerard Pique di akun Twitter, Sabtu (16/3/2019).

Kenangan indah tentu saja tidak hanya milik Pique seorang. Sebab, Manajer interim Man United Ole Gunnar Solskjaer juga punya memori manis dengan kandang Barcelona, Stadion Camp Nou. Si Pembunuh Berwajah Bayi –julukan Solskjaer- pernah menorehkan sejarah di stadion tersebut pada 26 Mei 1999.
Solskjaer adalah penentu kemenangan Man United di injury time babak kedua atas Bayern Munich. Golnya memastikan anak asuh Alex Ferguson membalikkan keadaan menjadi 2-1 setelah tertinggal akibat tendangan bebas Mario Basler di menit keenam laga.
(Fetra Hariandja)