Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tanpa Egy dan Saddil Ramdani, Sampai Mana Kiprah Timnas Indonesia di Piala AFF U-22?

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 18 Februari 2019 |10:09 WIB
Tanpa Egy dan Saddil Ramdani, Sampai Mana Kiprah Timnas Indonesia di Piala AFF U-22?
Egy Maulana Vikri tak bisa bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-22. (Foto: AFC)
A
A
A

PHNOM PENH – Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22 ambil bagian di Piala AFF U-22 2019 yang berlangsung di Kamboja pada 17-26 Februari. Garuda Muda –julukan Timnas Indonesia U-22– tergabung di Grup B bersama tuan rumah Kamboja, Malaysia dan Myanmar.

Pada laga pertama yang berlangsung di Olympic Stadium sore ini mulai pukul 15.30 WIB, Timnas Indonesia U-22 akan bersua Myanmar. Sayangnya, Timnas Indonesia U-22 tidak bisa turun dengan skuad terbaik.

Timnas Indonesia U-22

Sebab, dua pemain muda yang sudah malang melintang di Timnas kelompok umur, Saddil Ramdani dan Egy Maulana Vikri tidak bisa bergabung bersama skuad Garuda Muda. Hal itu karena baik Saddil yang bermain untuk Pahang FA (Malaysia) dan Egy Maulana (Lechia Gdansk) tidak lepas oleh klub masing-masing.

Keputusan yang dibuat Pahang dan Lechia pun tak bisa diganggu gugat. Sebab, Timnas Indonesia U-22 saat ini mentas di turnamen yang tidak masuk dalam agenda FIFA. Jika Timnas Indonesia U-22 turun di turnamen yang berafiliasi dengan FIFA, barulah Pahang dan Lechia tidak berhak untuk melarang Saddil dan Egy untuk bergabung bersama Timnas Indonesia U-22.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement