“Pada hari-hari seperti ini, Anda hanya ingin mengatakan para pemain bekerja sangat keras, mengorbankan diri untuk tim dan bersatu,” ungkap Pioli, mengutip dari Football Italia, Kamis (31/1/2019).

“Saya sangat puas dan bahagia untuk para pemain. Itu hampir menjadi malam yang sempurna. Mereka pantas mendapatkan kesuksesan ini dan layak berada di semifinal Coppa Italia,” tambah pelatih berusia 53 tahun tersebut.
“Kami menyiapkan diri dengan sangat baik untuk pertandingan ini dan benar-benar bahagia. Ini langkah maju yang penting, meskipun sekarang fokus kami harus kembali ke Liga Italia untuk akhir pekan ini dan Udinese,” pungkas mantan pelatih Inter tersebut.
(Bagas Abdiel)