Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lukaku Beberkan Kiat Sukses Manchester United Taklukkan Chelsea

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Senin, 26 Februari 2018 |03:28 WIB
Lukaku Beberkan Kiat Sukses Manchester United Taklukkan Chelsea
Striker Manchester United, Romelu Lukaku (Foto: AFP)
A
A
A

MANCHESTER – Kemenangan berhasil diraih Manchester United saat menjamu Chelsea dengan skor 2-1 dalam lanjutan pekan ke-28 Liga Inggris 2017-2018. Luar biasanya, kemenangan yang didapat klub berjuluk The Red Devils itu adalah setelah mereka tertinggal 0-1 lebuh dahulu oleh tamunya.

Chelsea mencetak gol lebih dulu, yakni di menit ke-31 melalui aksi brilian Willian Borges usai menerima umpan terobosan Eden Hazard. Bahkan Man United hampir mendapat kekalahan di babak pertama karena kubu tim tamu bermain lebih trengginas, mendominasi penguasaan bola, dan terus melancarkan serangan.

(Baca juga: Manchester United Tundukkan Chelsea 2-1 di Old Trafford)

Untungnya, di pengujung babak pertama, tepatnya menit ke-39, Man United mampu bangkit lantaran striker mereka, Romelu Lukaku, mencatatkan namanya di papan skor. Pada babak kedua, Lukaku terus melanjutkan performa apiknya dengan mengirimkan umpan yang kemudian dikreasikan menjadi gol oleh Jesse Lengard di menit ke-75.

Selepas laga, Lukaku pun membeberkan bahwa yang menjadi kunci kemenangan timnya atas Chelsea adalah kekuatan mental yang dimiliki para pemain The Red Devils. Menurutnya, bukan hal yang mudah untuk bisa mengejar ketertinggalan dan membalikkan keadaan, utamanya di laga besar seperti melawan Chelsea.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement