2. Massimiliano Allegri
(Foto: AFP/Giuseppe Cacace)
Rumor kepindahan Allegri ke Liga Inggris sudah santer terdengar sejak musim panas 2017. Saat itu, Allegri disebut-sebut akan menjadi suksesor dari pelatih Arsenal saat ini, Arsene Wenger. Allegri ingin pindah ke Inggris karena sudah meraih segala sesuatunya bersama Juventus di kompetisi domestik.
Selain itu, kehadiran Allegri di tubuh Chelsea juga membuat personel London Biru tak perlu beradaptasi banyak. Hal itu karena baik Conte dan Allegri memiliki pendekatan yang tak berbeda jauh.