GUANGZHOU – Setelah dipecat Bayern Munich pada September 2017, Carlo Ancelotti langsung dikait-kaitkan dengan sejumlah klub. Sebut saja Chelsea, AC Milan hingga yang terbaru, Everton.
Namun, eks asisten Ancelotti di Real Madrid dan Bayern, Paul Clement, memastikan sang mantan bos takkan melatih Everton. Hal itu karena juru taktik berpaspor Italia berpegang teguh kepada pendiriannya, yakni takkan melatih hingga musim panas 2018.
Akan tetapi, pendirian Ancelotti dinilai akan goyah pada Januari 2018. Seperti diberitakan The Mirror, Rabu (25/10/2017), pelatih berusia 58 tahun itu disebut-sebut akan menangani salah satu klub Chinese Super League (CSL), Guangzhou Evergrande.
BACA JUGA: Pecat Antonio Conte, Chelsea Tunjuk Maurizio Sarri?
Hal itu berarti Ancelotti akan menggantikan posisi Luiz Felipe Scolari. Pelatih yang mengantarkan Brasil menjuarai Piala Dunia 2002 itu memiliki kontrak dengan Guangzhou hingga akhir tahun ini. Namun, pelatih berpaspor Brasil itu diyakini takkan memperpanjang masa bakti bersama klub yang telah diberikannya tiga trofi CSL dan satu gelar Liga Champions Asia.