PIALA Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia akan diikuti 32 negara. Saat ini sudah ada 10 negara yang dipastikan tampil di putaran final. Siapa saja?
Selain tuan rumah Rusia, negara yang sudah memastikan lolos ialah Brasil, Iran, Jepang, Meksiko, Belgia, Korea Selatan, Arab Saudi, Jerman dan Inggris. Hal itu berarti masih ada 22 slot tersisa.
BACA JUGA: Hitung-hitungan Wakil Zona Conmebol di Piala Dunia 2018, Siapa Saja Pendamping Brasil?
Pada dini hari dan esok pagi, setidaknya ada empat negara yang berpeluang mengikuti negara-negara di atas. Mereka ialah Spanyol, Serbia, Panama dan Kosta Rika.
Spanyol akan lolos otomatis jika mengalahkan Albania, serta di saat yang bersamaan Italia gagal menang dari Makedonia. Sementara Serbia akan melaju, asalkan menang di markas Austria.