Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Berikut Top Skor dan Pemain Terbaik di Piala Presiden 2017

Tatang Adhiwidharta , Jurnalis-Minggu, 12 Maret 2017 |22:03 WIB
Berikut Top Skor dan Pemain Terbaik di Piala Presiden 2017
Gonzales top skor Piala Presiden 2017. (Foto: Istimewa)
A
A
A

BOGOR - Gelaran Piala Presiden 2017 telah berakhir, Arema FC sukses keluar sebagai juara usai mengalahkan Borneo FC dengan skor 5-1. Penyerang Singo Edan, Cristian Gonzales sukses keluar sebagai pencetak angka terbanyak sepanjang turnamen dengan 11 gol. Atas prestasinya tersebut, Gonzales berhak atas hadiah uang sebesar Rp100 juta.

"Alhamdulillah. Saya bersyukur bisa membawa Arema juara," kata Gonzales usai dinobatkan sebagai pencetak golterbanyak dalam turnemen Piala Presiden 2017.

Gonzales mengaku sempat menargetkan akan mencetak gol pada laga final ini. Namun, mencetak sampai tiga gol benar-benar tak terbayang. "Saya tak menyangka. Pada waktu istirahat, pelatih meminta kami bermain lebih disiplin," tutur striker asal Uruguay tersebut.

Baca Juga:
baca_juga

Untuk pemain muda terbaik jatuh pada pemain Persib, Febri Hariyadi. Ia berhak mendapatkan Rp100 juta. Sementara untuk pemain terbaik jatuh pada Adam Alis. Pemain Singo Edan itu mendapatkan hadiah sebesar Rp150 juta.

Berikut adalah daftar klub berdasarkan raihannya di gelaran Piala Presiden 2017:

Juara IV Semen Padang mendapatkan Rp400 juta

Juara III Persib bandung mendapatkan Rp1 miliar

Juara II Borneo FC mendapatkan Rp2 miliar

Juara I Arema FC mendapatkan Rp3 miliar

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement