PSSI Ditolak 5 Pelatih saat Cari Pengganti Shin Tae-yong sebagai Arsitek Timnas Indonesia

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 05 November 2025 12:00 WIB
PSSI sempat menjaring 10 nama ketika hendak mencari pengganti Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@erickthohir)
Share :

KETUA Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan sempat ditolak lima pelatih ketika menawarkan posisi arsitek Timnas Indonesia. Momen itu terjadi ketika PSSI mencari pelatih Timnas Indonesia untuk menggantikan posisi Shin Tae-yong.

Sekadar diketahui, PSSI saat ini mencari sosok pelatih anyar Timnas Indonesia. Menurut Erick Thohir, ia sudah mengantongi lima nama yang diproyeksikan menjadi juru taktik skuad Garuda selanjutnya.

Erick Thohir bidik 5 nama sebagai calon pelatih Timnas Indonesia. (Foto: Aldhi Chandra/Okezone)

“Indonesia itu ada FIFA Matchday November, tapi yang besar itu tahun depan ada FIFA Matchday Maret, Juni, September, Oktober dan November. Kita mencoba menjaring nama (calon pelatih Timnas Indonesia) lebih banyak,” kata Erick Thohir, Okezone mengutip dari channel YouTube Bukan Kaleng-Kaleng, Rabu (5/11/2025).

“Sudah ada lima nama (calon pelatih Timnas Indonesia), tapi kita harus godok lagi. Dari lima nama ini, kita harus diskusi lagi dengan banyak pihak, termasuk yang ada di PSSI maupun pemerintah. Dari lima nama ini, satu belum tentu avalaible,” lanjut Erick Thohir.

1. PSSI Pernah Bidik 10 Nama Pelatih

Menurut Erick Thohir, dirinya bahkan menjaring 10 nama ketika PSSI hendak menggeser Shin Tae-yong dari kursi pelatih Timnas Indonesia. Dari 10 nama itu, lima di antaranya menolak tawaran menjadi pelatih Timnas Indonesia.

“Sebenarnya sebelum-sebelumnya ada 10 nama (ketika mencari pelatih pengganti Shin Tae-yong) dan lima di antaranya tidak avalaible,” lanjut Erick Thohir.

 

2. PSSI Jangan Sampai Salah Pelatih

PSSI  berhati-hati untuk menentukan pelatih anyar Timnas Indonesia. Mereka tak mau jatuh ke dalam lubang yang sama, seperti ketika menunjuk Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Januari 2025.

Patrick Kluivert gagal loloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026. (Foto: PSSI)

Keputusan PSSI menunjuk Patrick Kluivert menggantikan Shin Tae-yong dianggap sebagai sesuatu yang gegabah. Sebab, Timnas Indonesia saat itu dalam trek tepat lolos Piala Dunia 2026 via babak ketiga kualifikasi.

Hingga matchday keenam Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong duduk di posisi tiga dengan enam angka. Timnas Indonesia hanya terpaut satu angka dari Australia di posisi dua, atau batas akhir tim yang lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.

Namun, Shin Tae-yong dipecat pada awal Januari 2025 dan posisinya digantikan Patrick Kluivert. Singkatnya, Patrick Kluivert gagal meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026. Setelah hanya membawa Timnas Indonesia finis di posisi empat klasemen akhir Grup C, skuad Garuda juga selalu kalah saat mentas di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya