BERIKUT empat pelatih klub Eropa yang resmi dipecat di Oktober 2025. Salah satunya bisa direkrut Timnas Indonesia!
Tiga bulan memasuki masa kompetisi di Eropa sudah memakan banyak korban dari sisi pelatih. Mereka dipecat lantaran tim yang diasuhnya gagal tampil apik.
Hingga Oktober 2025, tercatat sudah ada puluhan nama yang kehilangan pekerjaan. Khusus pada bulan lalu, empat orang pelatih terpaksa menganggur setelah dicopot dari jabatannya.
Siapa saja mereka? Simak ulasan berikut ini.
4 Pelatih Klub Eropa yang Resmi Dipecat di Oktober 2025
Pelatih satu ini bernasib nahas. Baru ditunjuk pada September 2025, Postecoglou langsung dipecat oleh Nottingham Forest dalam kurun satu bulan atau tepatnya pada 18 Oktober!
Palu pemecatan dijatuhkan manajemen usai klub berkostum merah itu tak pernah menang dalam delapan laga di semua kompetisi. Nama Postecoglou bisa saja menjadi incaran untuk kursi pelatih Timnas Indonesia!
Betapa tidak, pelatih berusia 60 tahun ini berasal dari Australia yang tentunya mengenal sepakbola Asia. Postecoglou juga pernah membawa negaranya juara Piala Asia 2015 serta punya pengalaman melatih di Jepang.
Pelatih satu ini sempat diberi kontrak permanen pada pertengahan 2025 setelah membawa Juventus ke empat besar di klasemen akhir musim lalu. Tudor awalnya dianggap sebelah mata.
Ternyata, penilaian tersebut tidak salah. Eks bek Juventus ini dipecat oleh klubnya pada 27 Oktober 2025 setelah La Vecchia Signora puasa kemenangan dalam tujuh laga beruntun.
Pelatih berkebangsaan Austria ini dipecat AS Monaco pada 10 Oktober 2025. Hutter dicopot dari kursinya setelah menangani Les Monegasque sejak Juli 2023.
Catatan pelatih berusia 55 tahun ini sebetulnya tidak jelek-jelek amat. Hutter membawa Monaco menang dalam empat dari sembilan pertandingan di semua kompetisi!
Pelatih berkebangsaan Irlandia Utara ini baru saja kehilangan pekerjaannya. Rodgers dipecat sebagai juru taktik Glasgow Celtic pada 27 Oktober 2025 atau bersamaan dengan Tudor.
Eks juru taktik Liverpool ini dianggap gagal memoles The Bhoys di musim kompetisi 2025-2026 meski sudah bercokol sejak Juli 2023. Rodgers hanya menorehkan delapan kemenangan dari 16 laga di semua kompetisi musim ini.
(Wikanto Arungbudoyo)