Bek Persib Bandung Frans Putros Dipanggil Timnas Irak, Persiapan Hadapi Timnas Indonesia!

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Jum'at 22 Agustus 2025 15:30 WIB
Bek Persib Bandung Frans Putros dipanggil ke Timnas Irak (Foto: Instagram/@fransputros)
Share :

2. Mata-Mata

Putros merupakan salah satu andalan Timnas Irak di lini pertahanan. Apalagi, pemain berusia 32 tahun itu bisa turun di tiga posisi yakni bek tengah, bek kanan, dan gelandang bertahan.

Pesepakbola berpostur 181 cm itu telah tampil 20 kali buat Timnas Irak di semua kompetisi. Wajar jika Arnold kembali memanggil Putros dalam persiapan menuju Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pemain bernama lengkap Frans Dia Putros itu bisa jadi mata-mata berharga lantaran Irak akan menghadapi Timnas Indonesia. Duel tersebut dijadwalkan berlangsung di Arab Saudi pada 12 Oktober 2025.

Sementara, Indonesia akan melakoni laga perdananya melawan Timnas Arab Saudi pada 9 Oktober 2025 dini hari WIB. Demi duel penting itu, Skuad Garuda melakoni uji coba melawan Timnas Kuwait (5 September) dan Timnas Lebanon (8 September) di Surabaya.   

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya