“Ronaldo bicara soal tantangan ketika memutuskan pindah ke klub yang cukup memejamkan mata untuk juara Liga Italia. Kenapa dia tidak pindah ke klub Divisi 2 beberapa tahun lalu? Pindah ke Juventus bukanlah tantangan,” kata Zlatan Ibrahimovic.
Di usianya yang kini 40 tahun, Cristiano Ronaldo masih aktif sebagai pesepakbola profesional. Musim lalu saja bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo keluar sebagai top skor Liga Arab Saudi 2024-2025 dengan 25 gol, unggul dua bola atas Ivan Toney di posisi dua.
Meski sudah tidak muda lagi, Cristiano Ronaldo masih memiliki banyak ambisi. Salah satu ambisi yang coba dituntaskan adalah memenangkan trofi Piala Dunia 2026.
Status kapten yang disandang bersama Timnas Portugal saat ini, menunjukan Cristiano Ronaldo masih menjadi andalan di skuad Seleccao das Quinas. Jadi, bisa membawa Timnas Portugal juara Piala Dunia 2026, Cristiano Ronaldo?
(Ramdani Bur)