Patrick Kluivert Panggil 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Laga Kontra Australia dan Bahrain pada Maret 2025?

Ramdani Bur, Jurnalis
Selasa 18 Februari 2025 11:56 WIB
Patrick Kluivert berpotensi panggil 27 personel untuk laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain. (Foto: instagram/@patrickkluivert9)
Share :

2. Elkan Baggott Tampil Menggila Bersama Blackpool FC

Di saat bersamaan, Elkan Baggott justru menggila. Dalam enam laga terakhir bersama Blackpool FC, Elkan Baggott selalu tampil full. Bahkan dalam enam pertandingan itu, Blackpool FC tidak terkalahkan.

Bagaimana dengan barisan penyerang? Dari sekian penyerang yang dimiliki Timnas Indonesia saat ini, hanya satu nama yang telah mencetak gol pada 2025, yakni Ramadhan Sananta.

Ramadhan Sananta tercatat mengoleksi tiga gol dari lima laga bersama Persis Solo di tahun 2025. Menarik menanti siapa saja pemain yang dipanggil Patrick Kluivert untuk laga Timnas Indonesia pada Maret 2025.

3. Berikut Prediksi 27 Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Patrick Kluivert untuk Laga Melawan Australia dan Bahrain pada Maret 2025

Kiper: Maarten Paes, Nadeo Argawinata, Ernando Ari.

Bek:  Jay Idzes, Mees Hilgers, Rizky Ridho, Kevin Diks, Justin Hubner, Calvin Verdonk, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan.

Gelandang: Ivar Jenner, Thom Haye. Nathan Tjoe A-On, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Marc Klok.

Depan: Yakob Sayuri, Eliano Reijnders, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, Ole Romeny, Egy Maulana Vikri, Ramadhan Sananta.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya