Harapan Jurgen Klopp Liverpool Dinaungi Keberuntungan untuk Raih Gelar Juara Liga Inggris 2023-2024

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis
Rabu 24 April 2024 01:11 WIB
Jurgen Klopp dan para pemain Liverpool. (Foto: Reuters)
Share :

Setelah tersingkir dari Liga Europa musim ini, Klopp pun menilai kini sudah tak ada gangguan lagi bagi timnya sehingga mereka bisa fokus mengejar gelar juara Liga Inggris 2023-2024. Pelatih asal Jerman itu pun berharap dewi fortuna bisa menaungi timnya sembari mereka berusaha maksimal untuk memenangkan lima pertandingan yang tersisa.

"Sekarang tinggal menunggu waktu, tidak ada lagi interupsi, tidak ada pertandingan internasional atau Eropa, kami semua dapat berkonsentrasi pada liga dan itulah yang akan kami lakukan,” kata Klopp, dilansir dari FourFourTwo, Rabu (24/4/2024).

"Mungkin keberuntungan akan berpihak pada kami, namun kami harus memenangkan pertandingan sebanyak mungkin, meraih poin sebanyak-banyaknya, dan mendapatkan momen keberuntungan. Ini akan menjadi balapan yang intens dan menarik sepanjang perjalanan,” tambahnya.

Perjuangan Liverpool untuk mengejar titel Liga Inggris musim ini akan berlanjut pada tengah pekan ini. Mereka akan berhadapan dengan sang musuh bebuyutan, Everton, dalam Derby Merseyside yang akan berlangsung pada Kamis 25 April 2024.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya