Keangkeran SUGBK dinilai Bongda Plus bisa terlihat dari hasil manis yang bisa diraih Timnas Indonesia kala menghadapi lawan-lawannya di sana. Vietnam sendiri terakhir kali berlaga di sana gagal menang.
“Terakhir kali tim Vietnam datang bertanding di Gelora Bung Karno adalah pada 6 Januari 2023. Saat itu, pada leg I babak semifinal Piala AFF 2022, Vietnam bermain imbang 0-0 melawan lawannya tersebut. Kemudian pada leg II, Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 2-0 di My Dinh Stadium,” jelas Bongda Plus.
“Stadion ini juga digunakan Timnas Indonesia untuk berlaga di leg I babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026, di mana tuan rumah menang 6-0 melawan tim Brunei (agregat gol 12-0) untuk memasuki babak kualifikasi kedua Piala Dunia 2026 Asia,” lanjutnya.
“Selain laga melawan Vietnam, Stadion Gelora Bung Karno juga dipilih sebagai kandang Timnas Indonesia di dua laga tersisa melawan Irak dan Filipina pada Juni,” sambung media Vietnam itu.
Kini, menarik menantikan duel Timnas Indonesia vs Vietnam di SUGBK. Kemenangan tentu saja jadi target skuad Garuda dalam laga itu. Sebab, Timnas Indonesia kini masih terpuruk di dasar klasemen Grup F dengan raihan 1 poin saja.
(Djanti Virantika)