“Kalau Thailand, saya rasa kita (Timnas Vietnam) masih tertinggal dari mreka. Namun, Indonesia berbeda. Kadang hasil menang atau kalah hanya berdasarkn momen atau kelas pemainnya,” ujar Quang Huy, dikutip dari media Vietnam The Thao 247, Kamis (1/2/2024).
“Bukan berarti ketika kami kalah dari Timnas Indonesia maka Vietnam berada di bawah level mereka. Indonesia hanya tampil relatif baik di turnamen tersebut,” tambahnya.
Kini, Quang Huy menantikan Vietnam bertanding lagi melawan Timnas Indonesia pada Maret 2024 nanti. Seperti yang diketahui, Garuda memang akan melawan Vietnam dua kali, kandang dan tandang dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dalam pertemuan Maret nanti, Quang Huy pun percaya diri Vietnam bakal membuktikan diri bahwa level mereka tidak di bawah Timnas Indonesia. Ia percaya Vietnam akan mengalahkan pasukan Shin Tae-yong.
“Maret nanti saat Vietnam melawan Indonesia lagi, pemain-pemain muda kami akan lebih banyak pengalaman. Pemain utama kami juga akan kembali, jadi saya rasa (hasilnya) akan berbeda,” imbuh Quang Huy.
Timnas Indonesia akan terlebih dulu menjamu Vietnam di Jakarta pada 21 Maret 2024. Lalu pada 26 Maret 2024 giliran Timnas Indonesia yang bermain di markas Vietnam.
(Rivan Nasri Rachman)