PARK Hang-seo siap dibenci suporter Vietnam demi menangani Timnas Thailand. Apakah ini pertanda Park Hang-seo ngebet kembali menangani Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong?
Setelah meninggalkan jabatan pelatih Timnas Vietnam pada 31 Januari 2023, Park Hang-seo tak lagi berprofesi sebagai juru taktik. Park Hang-seo kini fokus membangun akademi sepakbola di Vietnam.
(Park Hang-seo dikabarkan bakal menangani Timnas Thailand)
Namun, 10 bulan berlalu, Park Hang-seo sepertinya rindu kembali menjadi pelatih. Menurut laporan Soha, Park Hang-seo mendapat tawaran untuk menangani Timnas Thailand.
Posisi pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, berada di ujung tanduk setelah skuad Gajah Perang –julukan Thailand– kalah 1-2 dari China di matchday pertama Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis, 16 November 2023 malam WIB.
“Park Hang-seo mengumumkan bahwa ia akan memimpin Timnas Thailand jika mendapat tawaran yang memuaskan,” tulis Soha dalam judul artikel yang mereka buat.
Bahkan masih menurut Soha yang mengutip dari Goal Thailand, Park Hang-seo mengeluarkan pernyataan tegas. Pelatih asal Korea Selatan itu siap dibenci suporter Timnas Vietnam demi menangani Timnas Thailand.