Dua pertandingan, kandang dan tandang, kontra Vietnam kemudian akan dimainkan dalam dua kesempatan di Maret 2024. Pertama di kandang pada 21 Maret 2024, kemudian dalam partai tandang pada 26 Maret 2024.
Timnas Indonesia akan menutup fase ini dengan memainkan dua laga kandang pada Juni 2024. Pertama, kontra Irak pada 6 Juni 2024 dan lima hari kemudian kontra Filipina. Laga-laga yang dimainkan Timnas Indonesia ini bisa disaksikan di RCTI.
Jadwal Timnas Indonesia di Babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Live di RCTI
Timnas Irak vs Timnas Indonesia – 16 November 2023
Timnas Filipina vs Timnas Indonesia – 21 November 2023
Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam – 21 Maret 2024
Timnas Vietnam vs Timnas Indonesia – 26 Maret 2024
Timnas Indonesia vs Timnas Irak – 6 Juni 2024
Timnas Indonesia vs Timnas Filipina – 11 Juni 2024
(Reinaldy Darius)