Exco PSSI Sebut jika Hal Penting Ini Terpenuhi Indonesia Bisa Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis
Sabtu 08 April 2023 15:33 WIB
FIFA belum tunjuk pengganti Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 (Foto: FIFA)
Share :

EXCO PSSI sebut hal penting ini bisa pastikan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Hal penting yang dimaksud adalah kepercayaan dan penunjukkan dari FIFA kepada Indonesia untuk jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Seperti diketahui, tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 saat ini masih belum ditentukan. Itu menyusul pembatalan Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 oleh FIFA.

Anggota Exco PSSI, Endri Erawan mengatakan Indonesia siap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023, gantikan Peru. Akan tetapi, itu pun jika FIFA memberikan kepercayaan kembali kepada Indonesia.

Diketahui sebelumnya, Indonesia dibatalkan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 oleh FIFA. Sebab, adanya penolakan terhadap Israel yang menjadi salah satu kontestan ajang tersebut.

Sementara itu, status tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 juga resmi dicabut dari Peru oleh FIFA. Bersamaan dengan itu, Israel gagal lolos ke putaran final setelah babak belur di fase kualifikasi.

Sebab itu, jadi salah satu alasan Piala Dunia U-17 2023 bisa saja digelar di Indonesia. Apalagi berbagai fasilitas pendukung di Tanah Air sudah siap.

"Kalau diminta FIFA, kami siap. Stadion sudah siap semua, kan. Stadion siap," ucap Endri di Jakarta.

Mantan manajer Timnas Indonesia itu mengatakan kalau ada tambahan anggaran persiapan lainnya untuk Piala Dunia U-17 2023 mungkin bisa diupayakan. Namun, kepastian Indonesia bisa menggelar ajang itu atau tidak berada di tangan FIFA.

"Dana mungkin dari Kemenpora bisa disiapkan. Cuma masalahnya, kami tidak tahu ditunjuk atau enggak (oleh FIFA)," ujarnya.

Sementara itu, Piala Dunia U-17 2023 sendiri bakal bergulir pada 10 November sampai 2 Desember 2023. Sampai saat ini, FIFA belum berencana menggeser jadwal Piala Dunia U-17 2023, meski status tuan rumah masih kosong.

(Hakiki Tertiari )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya