Shin Tae-yong: Timnas Indonesia U-20 Masih Bisa Tampil di Piala Dunia U-20 2023!

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 30 Maret 2023 15:19 WIB
Shin Tae-yong masih yakin Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 2023. (Foto: Andika Rachmansyah/MNC Portal Indonesia)
Share :

Sejauh ini Argentina digadang-gadang menjadi calon tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 menggantikan Indonesia. Berhubung Argentina tidak lolos Piala Dunia U-20 2023 lewat jalur kualifikasi, status tuan rumah milik Indonesia bakal diambil skuad La Albiceleste.

Lantas, bagaimana jika FIFA menunjuk negara yang sudah memastikan lolos ke Piala Dunia U-20 2023 sebagai tuan rumah? Jika itu yang kejadian, Timnas Indonesia U-20 berpeluang tampil di Piala Dunia U-20 2023, meski peluangnya kecil.

Sebab, FIFA diprediksi akan memberikan slot kepada negara-negara yang hampir lolos, semisal kalah di babak playoff kualifikasi. Sekarang, menarik menanti siapa tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 pilihan FIFA.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya