TIMNAS Arab Saudi secara mengejutkan berhasil mendulang kemenangan atas Argentina di partai pembuka Grup C Piala Dunia 2022. Sebelumnya terdapat tiga tim yang sukses mengalahkan La Albiceleste -julukan Timnas Argentina- di gelaran empat tahunan tersebut.
Ketiga tim itu yakni Jerman (Piala Dunia 2014), Kroasia dan Prancis di Piala Dunia 2018. Mereka pun berhasil lolos ke babak final setelah menumbangkan Lionel Messi dkk.
Arab Saudi menang atas Argentina dengan skor 2-1 di laga perdana Grup C Piala Dunia 2022. Pertandingan tersebut berlangsung di Lusail Stadium, Doha Qatar pada Selasa (22/11/2022) malam WIB.
La Albiceleste berhasil unggul terlebih dahulu melalui penalti Lionel Messi pada menit ke-10. Namun As-Suqur Al Akhdar -julukan Timnas Arab Saudi- berhasil membalikan keadaan usai mencetak dua gol melalui Saleh Al-Shehri menit ke-48 dan Salem Al-Dawsari pada menit ke-53.
Sementara Arab Saudi menjadi tim keempat yang berhasil mengalahkan Argentina di Piala Dunia. Sebelumnya Jerman, Kroasia dan Perancis berhasil menaklukan La Albiceleste di ajang empat tahunan tersebut.
Kala itu, Jerman berhasil menjadi juara Piala Dunia 2014 usai mengalahkan Argentina di babak final dengan skor. Kemudian, Kroasia berhasil mengalahkan Argentina di fase grup Piala Dunia 2018 dengan skor 3-0.