Resmi, Jose Gaya Dicoret dari Skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Jum'at 18 November 2022 21:09 WIB
Jose Gaya resmi dicoret dari skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022. (Foto: Reuters)
Share :

DOHA – Tim Nasional (Timnas) Spanyol resmi mencoret nama Jose Gaya dari skuad untuk Piala Dunia 2022. Meski tak diinformasikan apa alasannya, berbagai laporan menyebut Gaya mengalami cedera sehingga harus keluar dari skuad Timnas Spanyol.

“Resmi, Jose Gaya keluar dari skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia di Qatar,” cuit akun twitter resmi Timnas Spanyol, Jumat (18/11/2022).

“Pemain itu meninggalkan Doha dengan rasa cinta, hormat, dan pengakuan dari seluruh rekan tim dan RFEF,” sambungnya.

Kabar ini tentu menjadi kabar yang buruk bagi Gaya. Pasalnya, pemain berusia 27 tahun itu telah berjuang maksimal untuk bisa mendapatkan tempat di skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Sementara menurut laporan Football Espana, Gaya mengalami cedera pada bagian pergelangan kaki saat jalani sesi latihan pada Rabu kemarin. Namun dikabarkan, cederanya itu tidak parah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya