Usai Dihajar Newcastle United 1-4, Southampton Resmi Depak Ralph Hasenhuttl

Ilham Sigit Pratama, Jurnalis
Senin 07 November 2022 18:38 WIB
Ralph Hasenhuttl dipecat Southampton (Foto: Reuters)
Share :

SOUTHAMPTON secara resmi memecat Ralph Hasenhuttl usai gagal meraih hasil kemenangan di laga kontra Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023. Pasalnya, kekalahan itu membawa The Saints -julukan Southampton- berada di zona degradasi klasemen sementara.

Seperti diketahui, Southampton kalah dengan skor telak 1-4 kala menjamu Newcastle United di pekan ke-15 Liga Inggris 2022-2023. Laga tersebut tersaji di Stadion St Mary’s pada Minggu (6/11/2022) malam WIB.

Kini, Southampton terjerembab di zona degradasi Liga Inggris musim ini, tepatnya di peringkat 18 klasemen sementara. Dari 14 laga yang dilakoni, The Saints hanya tiga kali meraih kemenangan, menderita delapan kekalahan dan tiga hasil imbang.

Southampton kemudian mengkonfirmasi pemecatan Hasenhuttl. Tak sendiri, asisten pelatihnya, Richard Kitzbichler juga didepak.

“Southampton Football Club dapat mengonfirmasi bahwa mereka telah berpisah dengan Manajer Tim Utama Pria Ralph Hasenhüttl. Asisten Pelatih Tim Utama Richard Kitzbichler juga hari ini meninggalkan klub,” tulis pernyataan resmi, Senin (7/11/2022).

"Hasenhüttl, yang ditunjuk pada Desember 2018, pergi setelah memberikan kontribusi yang signifikan bagi klub, mengawasi beberapa hasil yang mengesankan dan juga memainkan peran kunci dalam pengembangan infrastruktur klub, identitas, dan skuad bermain kami,” sambung pernyataan itu.

Southampton pun mengucapkan terima kasih atas jasa Ralph Hasenhuttl selama di St. Mary’s Stadium. The Saints juga mengumumkan bahwa mereka menunjuk Ruben Selles sebagai caretaker.

“Semua orang yang terlibat dengan klub ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada Ralph atas semua usahanya, serta komitmen tak tergoyahkan yang telah dia tunjukkan sepanjang waktunya sebagai manajer,” lanjut pernyataan itu.

“Tim Utama Rubén Sellés akan memimpin tim untuk sementara waktu untuk pertandingan kami pada Rabu malam. Klub akan mengumumkan pengganti permanen pada waktunya,” tutupnya.

(Dimas Khaidar)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya