INTER MILAN sikat Fiorentina 4-3 di Liga Italia 2022-2023, salah satu gelandang serang mereka, Henrikh Mkhitaryan mengaku masih belum puas dan tetap memiliki ambisi lebih. Hal itu dilontarkan Henrikh Mkhitaryan usai laga pertandingan, yang berlangsung Minggu (23/10/2022) dini hari WIB tadi.
Sekadar diketahui, sebelum menang lawan Fiorentina, Inter Milan mampu bangkit dari keterpurukan usai dipecundangi AS Roma 2-1 pada awal Oktober 2022 silam. Sejak kekalahan itu, Inter Milan mampu bangkit dengan meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Italia 2022-2023.
Sebelumnya, Inter Milan meraih kemenangan atas Sassuolo 2-1 pada 8 Oktober 2022. Kemudian berlanjut dengan kemenangan 2-0 atas Salernitana pada 16 Oktober 2022. Teranyar, tim besutan Simone Inzaghi menang dramatis 4-3 atas Fiiorentina.
Melihat hasil itu, Henrikh Mkhitaryan cukup senang, apalagi ia sukses menyumbang satu gol di laga dini hari tadi. Namun, ia masih belum berambisi untuk mengantarkan Inter Milan bersaing di papan atas klasemen Liga Italia musim ini.
"Saya tidak peduli bagaimana saya mencetak gol. Terpenting adalah kami memenangkan pertandingan ini dan membawa pulang poin," kata Henrikh Mkhitaryan dilansir dari Tuttomerca, Minggu (23/10/2022).
"Kami pantas mendapatkan kemenangan ini karena telah menunjukkan keinginan besar untuk memenangkannya. Penting bahwa kami bermain bagus dan kami menang," ujarnya.
Henrikh Mkhitaryan [un menjelaskan punya ambisi besar dengan tren positifnya Inter Milan. Dia ingin membawa timnya meraih kemenangan demi kemenangan.
"Saya membantu tim, tidak peduli seberapa banyak bermain. Akan tetapi, kemenangan itu sangat penting buat kami musim ini," timpalnya.
Sebagai tambahan informasi, kemenangan atas Fiorentina cukup membawa Inter Milan mendekat ke empat besar Liga Italia 2022-2023. Saat ini, Inter Milan ada di peringkat ketujuh dengan koleksi 21 poin. Mereka hanya terpaut satu angka dari AS Roma, yang ada di peringkat keempat.
(Hakiki Tertiari )