SEBANYAK 4 alasan Cristiano Ronaldo segera gabung Sporting Lisbon akan dibahas dalam artikel ini. Caught Offside mengabarkan, kesepakatan Cristiano Ronaldo pindah ke Sporting Lisbon sudah mencapai 99 persen.
“Cristiano Ronaldo di ambang gabung Sporting Lisbon. Klub akan memulai persiapan persentasi pemain pada Jumat. Kesepakatan telah mencapai 99 persen,” tulis Caught Offside.
“Jorge Mendes (agen Cristiano Ronaldo) bekerja sepanjang waktu untuk menemukan solusi. Sporting bahkan telah mempersiapkan kembalinya Ronaldo dalam beberapa minggu terakhir,” lanjut laporan tersebut.
Sejumlah alasan memperkuat Cristiano Ronaldo bakal kembali ke klub profesional pertamanya tersebut. Lantas, apa saja alasan yang dimaksud?
Berikut 4 alasan Cristiano Ronaldo segera gabung Sporting Lisbon:
4. Realisasikan Mimpi sang Ibunda
Ibunda Cristiano Ronaldo, Maria Dolores, memiliki mimpi. Ia berharap sang anak kembali berseragam Sporting Lisbon sebelum dirinya meninggal dunia.
“Ronaldo harus kembali ke sini (Sporting), bagi saya dia akan ada di sini, ia suka menonton pertandingan Sporting. Saya sudah mengatakan kepadanya 'Nak, sebelum saya meninggal dunia, saya ingin melihat Anda kembali ke Sporting,” kata Maria Dolores mengutip dari Goal Internasional pada 22 September 2021.