BEKASI – Tim Nasional (Timnas) Malaysia U-19 menutup babak pertama laga final Piala AFF U-19 2022 kontra Laos U-19 dengan tersenyum. Sebab dari 45 menit yang sudah dimainkan, Malaysia U-19 mampu unggul 1-0 berkat gol dari Muhammad Faiz Amer di menit 13.
Bermain di Stadion Patriot Candabhaga, Bekasi, Jumat (15/7/2022), Faiz Amer mampu mencetak gol usai memanfaatkan umpan dari tendangan bebas. Faiz Amer tampil cerdaes dengan memanfaatkan lemahnya pertahanan Laos U-19 dengan sangat baik.
Faiz Amer mampu diam-diam menusuk ke depan gawang Laos U-19 hingga tak terkawal sama sekali. Namun, sejak memimpin, Malaysia U-19 menurunkan tempo permainan.
Laos U-19 pun akhirnya mendapatkan beberapa peluang untuk menyerang dan Malaysia U-19 pun lebih sering memanfaatkan serangan balik hingga babak pertama usai.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Sejak pertandingan dimulai, Laos U-19 langsung tancap gas menggempur pertahanan Malaysia U-19. Namun tetapi, lini pertahanan Harimau Malaya –julukan Malaysia U-19- masih cukup kokoh untuk ditembus.
Meski mendapat tekanan dari Laos U-19, Malaysia U-19 bermain cukup solid. Hingga akhirnya, tim arahan Hassan Sazali itu berhasil mencetak gol keunggulannya di menit ke-13 lewat sontekan Faiz Amer.
Tertinggal 0-1, Laos U-19 mulai menaikkan tempo permainannya guna mengejar ketertinggalan. Namun tim arahan Hans Michael Weiss itu masih kesulitan untuk membongkar pertahanan Malaysia U-19.