Bayern Munich vs Borussia Dortmund, Ini Sejarah Awal Der Klassiker

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Kamis 21 April 2022 11:31 WIB
Final Liga Champions 2012-2013 menjadi salah duel Der Klassiker terbaik yang pernah dimainkan Bayern Munich dan Borussia Dortmund. (Foto: Bundesliga)
Share :

MUNICH – Pada akhir pekan ini, Sabtu 23 April 2022 malam WIB, para pencinta sepakbola akan disuguhkan salah satu pertandingan paling menarik di Liga Jerman, apalagi kalau bukan bertemunya Bayern Munich vs Borussia Dortmund. Laga bertajuk Der Klassiker atau laga klasik itu bisa dikatakan menjadi penting untuk Bayern karena mereka bisa menyegel gelar juara Liga Jerman 2012-2022 jika menang di laga tersebut.

Tentunya Dortmund yang kini bertengger di peringkat kedua dengan perbedaan sembilan poin dengan Bayern takkan membiarkan rivalnya tersebyt menang dan menjadi juara begitu saja. Selain tak mau Bayern juara, Dortmund tentu tak mau dipermalukan di pertandingan sarat akan gengsi tersebut.

Tapi tahukah Anda bahwa sebenarnya Der Klassiker bukanlah salah satu duel yang memiliki sejarah panjang di Liga Jerman? Bisa dikatakan persaingan Bayern vs Dortmund masih kalah panas dengan pertandingan Bayern kontra FC Nurnberg atau FC Schalke lawan Dortmund.

Hal itu dikarenakan duel panas antara Bayern vs Dortmund baru tercipta di era 1990-an. Kala itu Bayern sedikit terusik dengan mulai bangkitnya Dortmund.

Tak dapat dipungkiri bahwa Bayern adalah raja di Liga Jerman sejak mengikuti kompetisi itu pada 1965. Anda juara di musim 2021-2022 ini, maka Bayern bakal merebut gelar ke-33.

Sementara sejauh ini Dortmund baru mengunci delapan gelar Liga Jerman dan trofi pertama mereka di era Bundesliga baru diraih pada musim 1994-1995. Sejak juara lagi, Dortmund makin menggila hingga akhirnya kembali menjadi pemenang di musim 1995-1996.

Dua musim beruntun Dortmund mampu menguasai Liga Jerman dan hal itulah yang membuat Bayern terusik sehingga setiap kedua tim berjumpa, laga kerap berlangsung keras. Bangkitnya Dortmund pun tak terlepas dari peran pelatih legendaris, Ottmar Hitzfield.

Lalu Dortmund lagi-lagi juara di musim 2001-2002 saat ditangani Matthias Sammer. Bayern kembali terusik dan membuat pertandingan Dortmund tambah memanas. Kendati demikian, Bayern tetap mampu mendominasi beberapa tahun setelah itu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya