Oleh karena itu, Tuchel akan mempersiapkan laga nanti dengan sebaik mungkin. Pasalnya, dia menganggap Liverpool sebagai tim tangguh yang sulit dikalahkan.
“Kami akan mempersiapkan diri dengan baik karena kami bermain melawan salah satu tim terkuat di dunia yang memiliki performa luar biasa. Jadi, ini akan sulit dan kami akan berusaha membuat hidup mereka sulit,” pungkas Tuchel.
(Andika Pratama)