Handphone Anak Kecil Dibanting Cristiano Ronaldo Usai Manchester United Kalah, CR7: Saya Minta Maaf

Cikal Bintang, Jurnalis
Minggu 10 April 2022 13:11 WIB
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo. (Foto: Reuters)
Share :

LIVERPOOL Cristiano Ronaldo terlihat emosi saat Manchester United kalah 0-1 dari Everton di laga pekan ke-32 Liga Inggris 2021-2022. Saking marahnya, Ronaldo sampai membanting handphone (HP) anak kecil yang hadir di markas Everton tersebut.

Ronaldo awalnya tak menyadari bahwa handphone yang ia banting milik anak kecil saat di pinggir lapangan. Merasa bersalah, lantas CR7 pun meminta maaf dan mengundang bocah tersebut untuk nonton pertandingan Setan Merah di Old Trafford sebagai tanda permohonan maafnya.

Diberitakan sebelumnya, Ronaldo sempat tertangkap kamera membanting sebuah HP saat berjalan ke lorong Goodison Park, Inggris. Momen itu terjadi usai Manchester United telan kekalahan dari Everton pada Sabtu 9 April 2022 malam WIB.

Saat itu, Ronaldo dan kolega tampak sedang berjalan masuk ke lorong Goodison Park. Sontak, para penggemar pun mengabadikan momen tersebut dengan ponsel masing-masing.

Tiba-tiba, entah mengapa Ronaldo mengamuk dan memukul ponsel salah satu penggemar hingga terjatuh. Sontak, semua orang yang berada disekitarnya langsung terkejut dengan tindakan tak terpuji megabintang Portugal itu.

Lebih mirisnya lagi, ternyata ponsel yang menjadi korban ‘tamparan’ Ronaldo adalah milik bocah kecil. Hal itu diungkap akun twitter @Deafeatist, Minggu (10/4/2022). Akun twitter itu menampilkan tangkapan layar akun media sosial Sarah Kelly yang merupakan ibu dari bocah kecil itu, yang diketahui bernama Jake.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya