LIGA Champions 2021-2022 baru saja menyudahi babak 16 besar pada Kamis (17/3/2022) dini hari WIB. Persaingan merebut gelar juara pun semakin ketat, begitu juga dalam hal perburuan top skor yang saat ini sedang dipimpin oleh striker andalan Bayern Munich, Robert Lewandowski.
Ya, Lewandowski saat ini memimpin daftar top skor Liga Champions 2021-2022 dengan koleksi 12 golnya. Pemain asal Polandia itu dapat memimpin perburuan sepatu emas Liga Champions musim ini berkat hattrick yang dicetaknya saat membantu Bayern menang 7-1 atas Red Bull (RB) Salzburg di leg kedua 16 besar.
Lewandowski membuktikan bahwa usia tak membuat performanya menurun, ia justru makin gahar di umur 33 tahun. Dengan 12 gol yang diciptakan, Lewandowski pun bisa dikatakan saat ini seperti tak terkejar.
Sejatinya jumlah 12 gol yang dimiliki Lewandowski hanya unggul satu angka saja dengan gol yang dikoleksi pemain penghuni posisi kedua, yakni Sebastian Haller. Hanya saja, Haller yang merupakan pemain Ajax Amsterdam sudah gugur di babak 16 besar.
Hal itu berarti Haller sudah tak mungkin menambah gol lagi dan membuat Lewandowsi semakin nyaman di peringkat pertama dalam daftar top skor Liga Champions 2021-2022. Apalagi peringkat ketiga yang dihuni Mohamed Salah dari Liverpool tercatat baru bisa mencetak delapan gol.
Liverpool sendiri sudah dipastikan lolos ke perempatfinal usai menumbangkan Inter Milan 2-1 di babak 16 besar. Hal itu berarti Salah masih bisa mengejar perolehan gol yang dimiliki Lewandowski.
Kendati demikian, mengejar selisih empat gol di Liga Champions adalah hal yang tidak mudah. Salah tentunya harus tampil menggila di babak perempatfinal nanti jika mau meraih trofi sepatu emas di akhir musim nanti.
Hal yang sama juga berlaku untuk striker Real Madrid, Karim Benzema. Pemain asal Prancis itu saat ini tercatat sudah mengoleksi delapan gol bersama Los Blancos di Liga Champions musim ini.
Benzema berhasil masuk ke dalam perburuan top skor Liga Champions berkat hattrick yang dicetaknya saat menyingkirkan Paris Saint-Germain (PSG) 3-1 di leg kedua 16 besar. Andai Benzema bisa mempertahankan penampilan apiknya itu, ia jelas memiliki peluang untuk menyalip Lewandowski.
Berikut Daftar Top Skor Liga Champions 2021-2022:
1. Robert Lewandowski (Bayern Munich) : 12 Gol
2. Sebastian Haller (Ajax Amsterdam) : 11 Gol
3. Mohamed Salah (Liverpool) : 8 Gol
4. Karim Benzema (Real Madrid) : 8 Gol
5.Christopher Nkunku (RB Leipzig) : 7 Gol
(Rivan Nasri Rachman)