Italia Dikalahkan Spanyol, Gianluigi Donnarumma Dapat Cemoohan dari Suporter AC Milan

Muammar Yahya Herdana, Jurnalis
Kamis 07 Oktober 2021 06:50 WIB
Gianluigi Donnarumma setelah Italia dikalahkan Spanyol di semifinal UEFA Nations League. (Foto/Reuters)
Share :

Selain itu, ada juga gambar di luar stadion orang-orang memegang sesuatu dengan tanda yang menunjukkan wajah Donnarumma dicoret dengan tanda 'terlarang'. Hal itu memperingatkan bahwa Donnarumma tidak diterima di San Siro.

Meski mendapat penolakan yang cukup keras, Donnarumma masih tampak santai dalam menanggapi aksi protes tersebut. Kiper utama Timnas Italia tersebut masih fokus untuk melakukan pemanasan dengan rekan-rekannya di lapangan.

Sementara jalannya laga, Ferran Torres pun mampu mencetak dua gol untuk Spanyol pada babak pertama (17’, 45+2’). Lorenzo Pellegrini mampu memberikan gol untuk Italia di babak kedua (83’), Namun gol tersebut tidak mengubah hasil pertandingan.

Italia pun gagal memeperanjang rekor tak terkalahkan mereka. Pasukan Roberto Mancini juga gagal melaju ke final UEFA Nations League.

(Rachmat Fahzry)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya