Gara-Gara Ulah Fans Sinari Laser ke Muka Schmeichel, Inggris Kini Terancam Kena Sanksi

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Kamis 08 Juli 2021 20:12 WIB
Momen saat Kane akan mengeksekusi tendangan penalti di laga Inggri vs Denmark. (Foto: Reuters)
Share :

LONDON – Federasi Sepakbola Eropa (UEFA) telah mengumumkan akan segera mengusut kasus sinar laser dan sejumlah pelanggaran yang dilakukan fans Tim Nasional (Timnas) Inggris saat menghadapi Denmark di semifinal Piala Eropa 2020. Jika terbukti bersalah, maka UEFA dipastikan akan memberikan sanksi kepada Timnas Inggris.

Seperti yang diketahui, penggunaan sinar laser yang dapat menganggu pemain saat dilapangan sebenarnya sudah dilarang keras di sepakbola. Karena itulah ketika ada salah satu pendukung yang menggunakan laser, maka siap-siap saja tim yang didukungnya tersebut bakal menerima hukuman.

Pada laga Inggris vs Denmark di Stadion Wembley, London pada Kamis (8/7/2021) dini hari WIB, pendukung The Three Lions kedapatan menggunakan laser yang terlihat di arahkan ke kiper Denmark, yakni Kasper Schmeichel.

Baca Juga: Hadapi Italia di Final Piala Eropa 2020, Timnas Inggris Diminta Perbaiki Hal Ini

“Kasus ini (laser dan pelanggaran yang dilakukan pendukung Inggris) akan ditangani oleh UEFA, Badan Kontrol, Etika dan Disiplin [CEDB] pada waktunya,” bunyi pernyataan UEFA, yang dikutip dari Sky Sports, Kamis (8/7/2021).

Gara-gara kejadian itulah Inggris pun bakal diberikan sanksi oleh UEFA. Badan Kontrol serta Etika dan Displin pun akan ikut serta meninjau pelanggaran yang dilakukan oleh fans Inggris saat menjamu Denmark di semifinal Piala Eropa 2020.

Pasalnya bukan hanya sinar laser saja yang dilanggar oleh fans Timnas Inggris, melainkan perlakukan tak terpuji saat lagu kebangsaan berkumandang jelang laga berlangsung. Selain itu, adanya kembang api yang menyala juga akan menjadi hal yang dibahas untuk menentukan seberapa sanksi yang harus dibayarkan skuad asuhan Gareth Southgate tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya