AC Milan Tetap Senang jika Hanya Jadi Runner-up Liga Italia

Hendry Kurniawan, Jurnalis
Senin 01 Maret 2021 11:13 WIB
Para pemain AC Milan berselebrasi (Foto: Reuters)
Share :

“Kami tahu di mana kami memulai. Kami tahu tujuan kami memulai musim ini dan jalur yang harus kami ambil,” sambung juru taktik 55 tahun tersebut.

Lagipula menurut Pioli, untuk bisa finis di posisi empat besar saja sebenarnya sudah sangat sulit. Sebab, musim ini ada tujuh tim yang tampil kuat untuk memperebutkan posisi empat besar. Maka dari itu, tim mana pun yang finis di empat besar pastinya akan sangat senang.

“Saya dapat meyakinkan Anda, empat tim akan sangat senang berada di empat besar dan sisanya akan sangat tidak bahagia,” ujar Pioli.

“Jadi kami berharap untuk bahagia. Kami meningkatkan ekspektasi dengan melakukannya dengan sangat baik begitu lama, kami menyadarinya," tandas eks pelatih Fiorentina tersebut.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya