“Saya rasa kami hanya sedikit kurang beruntung. Kami mendapat penalti tapi gagal dan, lima menit kemudian, kami malah tertinggal,” jelas Bastoni, sebagaimana dilaporkan oleh Football Italia, Kamis (7/1/2021).
“Ini merupakan sebuah langkah yang salah, tetapi kami tidak pernah kalah di banyak pertandingan, kami tidak akan berhenti sampai di sini. Kami mempunyai peluang. Faktor lapangan bukanlah alasan,” sambung pemain berusia 21 tahun tersebut.
Bastoni pun meminta agar para pemain Inter untuk bisa melupakan kekalahan mereka dari Sampdoria. Terlebih di pertandingan berikutnya, Inter bakal menghadapi salah satu tim kuat Liga Italia lainnya, yakni AS Roma.
“Kami tidak bisa mencetak gol, dan sekarang kami perlu mengalihkan fokus ke Roma. Kami mengetahui bahwa hasil kami sendiri itu penting. Itu akan menjadi enam poin yang besar di Olimpico, dan kami akan pergi ke sana untuk meraih kemenangan,” tuntasnya.
(Ramdani Bur)