Van Dijk Tak Sangkal Kartu Merah Bantu Liverpool Menang atas Chelsea

Andika Pratama, Jurnalis
Senin 21 September 2020 16:13 WIB
Andreas Christensen (Foto: Premier League)
Share :

LONDON – Bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk, tidak menyangkal kartu merah Andreas Christensen (45+1’) membantu timnya menang 2-0 atas Chelsea. Meski begitu, ia menilai Liverpool bermain bagus secara keseluruhan.

Liverpool memang mendominasi permainan sejak awal babak pertama. The Reds –julukan Liverpool– menciptakan beberapa peluang berbahaya melalui kerja sama Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah.

Namun, Chelsea bertahan cukup dalam sehingga Liverpool kesulitan mencetak gol. Jelang berakhirnya babak pertama, Liverpool mendapatkan peluang emas ketika umpan lambung Jordan Henderson membelah pertahanan Chelsea.

Umpan Henderson dikejar Mane yang diikuti Christensen, lalu pelanggaran pun terjadi. Christensen yang kalah lari dari Mane, memeluk pemain Liverpool itu hingga terjatuh.

BACA JUGA: Eks Pelatih Timnas Indonesia Ungkap Kualitas Thiago Alcantara

Wasit awalnya memberikan kartu kuning kepada Christensen. Akan tetapi, ia mengubah keputusannya setelah melihat VAR (Video Assistant Referee). Kartu merah diterima Christensen sehingga Chelsea bermain dengan 10 orang.

Kehilangan satu pemain membuat Chelsea kewalahan bertahan dari serangan Liverpool. The Reds akhirnya mampu membuka keran gol mereka pada menit ke-50 melalui sundulan Mane.

Gol kedua Mane tercipta empat menit berselang. Mane memotong bola yang hendak dioper kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga, kepada Jorginho. Setelah itu, Mane dengan mudah memasukkan bola ke dalam gawang.

Kemenangan menandakan Liverpool bermain bagus dalam pertandingan tersebut. Akan tetapi, kartu merah Christensen cukup membantu pasukan Jurgen Klopp untuk meraih poin penuh. Van Dijk pun mengakui itu.

BACA JUGA: Thiago Alcantara Beri Chelsea Penalti, Van Dijk: Dia Kurang Beruntung

"Itu (pertandingan lawan Chelsea) akan selalu sulit. Tidak peduli situasinya, tidak peduli bagaimana mereka bermain atau siapa yang bermain," kata Van Dijk, mengutip dari laman resmi Liverpool, Senin (21/9/2020).

“Secara keseluruhan, kami mendominasi. Jelas kartu merah sedikit membantu, kami tidak dapat menyangkalnya, tetapi bahkan sebelum itu kami menciptakan saat-saat berbahaya. Kami sangat terkonsentrasi dan sangat siap untuk mendapatkan hasil yang baik,” tuturnya.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya