5 Hal Menarik di Laga Chelsea vs Liverpool, Kepa Arrizabalaga Bikin Blunder Lagi

Djanti Virantika, Jurnalis
Senin 21 September 2020 12:49 WIB
Laga Chelsea vs Liverpool. (Foto: Twitter/@chelseafc)
Share :

3. Masalah Kepa Terus Belanjut

Hal menarik lain yang tak kalah menjadi sorotan adalah aksi dari penjaga gawang Chelsea, yakni Kepa Arrizabalaga. Ia lagi-lagi terlihat mengalami masalah dalam penampilannya hingga menyebabkan terciptanya blunder.

Kepa melakukan blunder fatal di babak kedua. Saat hendak mengoper bola kepada rekan setimnya, winger Liverpool, Sadio Mane, berhasil memotong umpannya. Tanpa kesulitan, Mane langsung menceploskan bola tersebut ke dalam gawang dan membuat The Reds menjauh 2-0. Dengan kondisi ini, masa depan Kepa pun makin diragukan bisa berlanjut di Chelsea.

2. Tiga Penyerang Liverpool yang Tangguh

Kembali ke Liverpool, selain aksi Thiago Alcantara, penampilan tiga penyerang Liverpool juga tak kalah mendapat sorotan. Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane dinilai berhasil menunjukkan kinerja yang apik di sepanjang laga.

Kinerja apik mereka terbukti dengan terciptanya dua gol pada laga kontra Chelsea. Dua gol tersebut tercipta atas nama Mane. Untuk gol pertama sendiri, Mane berhasil menyarangkan bola usai mendapat umpan ciamik dari Firmino. Dengan kondisi ini, tim-tim lain perlu mewaspadai betul penampilan Liverpool.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya