Tundukkan Brighton 3-1, Chelsea Cetak Rekor 2.000 Poin

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Selasa 15 September 2020 12:43 WIB
Chelsea sukses cetak rekor 2.000 poin (Foto: Twitter/@ChelseaFC)
Share :

“Chelsea sudah mencetak 42 gol tandang pada Liga Inggris sejak awal musim lalu. Hanya Manchester City (45) yang sudah mencetak gol lebih banyak dalam periode yang sama,” cuit Opta Joe lagi.

Hasil positif tersebut menjadi modal yang bagus buat Chelsea dalam mengarungi Liga Inggris 2020-2021. Mereka menghuni peringkat tiga klasemen, di belakang Arsenal dan Leicester City yang juga mengoleksi tiga poin.

Kemenangan atas Brighton menambah kepercayaan diri Chelsea jelang laga kedua kontra Liverpool akhir pekan ini. Kedua kesebelasan akan saling bentrok di Stadion Stamford Bridge, Minggu 20 September 2020 malam WIB.

Itu akan menjadi kesempatan bagi Frank Lampard membuktikan diri di hadapan Jurgen Klopp yang belum lama ini menyindir bujet besar Chelsea. Namun, sindiran tersebut tidak lebih dari sebuah kecemburuan belaka karena Liverpool tidak bisa belanja banyak pemain musim ini.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya