Neymar dan 2 Pemain Lain Positif Corona, Laga PSG di Liga Prancis Bisa Ditunda

Hendry Kurniawan, Jurnalis
Kamis 03 September 2020 03:57 WIB
Para pemain PSG (Foto: Twitter PSG)
Share :

PARIS – Pemain bintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar Jr, dilaporkan terinfeksi Virus Corona (Covid-19). Neymar tidak sendiri, dua penggawa PSG lainnya, yakni Angel Di Maria dan Leandro Paredes, juga disebut positif Covid-19.

Diduga ketiga pemain tersebut terinfeksi Covid-19 ketika sedang menjalani masa liburan. Sebab, mereka baru dinyatakan positif setelah melakukan pemeriksaan saat hendak menjalani latihan kembali dengan para pemain PSG lainnya.

Skuad PSG sejatinya tengah mempersiapkan diri karena gelaran Liga Prancis 2020-2021 sudah bergulir. PSG diberi keringanan untuk melewati matchday pertama karena mereka belum lama ini baru tampil di partai final Liga Champions.

Baca juga: Suarez Kian Dekat dengan Juventus, PSG Pantang Nyerah

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya