LIONEL Messi gencar diberitakan akan meninggalkan Barcelona pada musim panas 2020. Rumor itu muncul setelah Barcelona dihayar Bayern Munich 2-8 di perempatfinal Liga Champions 2019-2020, Sabtu 15 Agustus 2020 dini hari WIB.
Menurut laporan jurnalis olahraga ternama asal Spanyol, Guillem Balague, Messi sama sekali tidak merespons semua pesan maupun telefon yang dilancarkan manajemen Barcelona kepada ayah tiga anak tersebut. Jika benar Messi ngambek dan ingin hengkang, klub mana saja yang bisa dijadikan tujuan pemain berjuluk La Pulga tersebut?
Berikut 5 calon klub Messi setelah tinggalkan Barcelona:
5. Newell’s Old Boys
Newell’s merupakan klub masa kecil Messi. Wakil presiden Newell’s, Cristian D’Amico, menilai tidak tertutup kemungkinan baginya mendatangkan Messi. Sebab pada 1993 saja, timnya mampu mendaratkan pesepakbola legenda Argentina, Diego Maradona.
Saat itu sama seperti Messi saat ini, Maradona berusia 33 tahun. Karena itu, berdasarkan rekam jejak sejarah, D’Amico optimistis Messi mau berkarier bersama klub yang bermarkas di Kota Rosario tersebut.
“Ketika Maradona bergabung bersama Newell’s, awalnya tak banyak yang mengira ia akan bergabung bersama kami. Saya harap hal yang sama terjadi kepada Leo (Messi),” kata D’Amico.
4. Chelsea
Chelsea bukanlah klub baru yang dikait-kaitkan dengan Messi. Di awal kepemimpinan Roman Abramovich pada pertengahan 2000-an, manajemen Chelsea sudah melayangkan penawaran, namun ditolak manajemen Barcelona.
BACA JUGA: Sama-Sama Butuh Trofi Liga Champions, Guardiola dan Messi Bisa Kembali Kolaborasi
Bagaimana dengan saat ini? Chelsea memiliki kesempatan menggamit Messi dari Estadio Camp Nou. Kehadiran pemain-pemain top di Stamford Bridge seperti Hakim Ziyech dan Timo Werner dapat menjadi magnet agar Messi mau melanjutkan karier bersama The Blues –julukan Chelsea.