Makin Mesra, Annekee Molenaar Tulis Pesan Romantis untuk De Ligt

Djanti Virantika, Jurnalis
Minggu 02 Agustus 2020 20:14 WIB
Annekee Molenaar. (Foto: Instagram Annekee Molenaar)
Share :

Jalinan asmara sepasang kekasih ini sendiri diketahui sudah terjalin cukup lama. Mereka berpacaran sejak 2018, kala De Ligt masih membela klub asal Belanda, yakni Ajax Amsterdam.

Kini, saat De Ligt hijrah ke Italia untuk merumput bersama Juventus, Molenaar terus setia mendampinginya. Selama masa lockdown atau karantina wilayah yang diterapkan di Italia akibat merebaknya virus corona, keduanya pun diketahui menghabiskan waktu bersama di tempat tinggal De Ligt.

Momen kebersamaannya itu terus menghiasi media sosial keduanya. Meski hanya bisa berdiam diri di rumah, keduanya tetap terlihat asyik bersama dengan bermain bersama hewan peliharaan mereka, berolahraga, atau sekadar beristirahat bersama.

Tak hanya Molenaar, De Ligt juga kerap menunjukkan kemesraannya dengan sang kekasih. Salah satunya dilakukan beberapa waktu lalu dengan membubuhkan komentar yang menunjukkan dirinya seperti terpana melihat kecantikan Molenaar.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya